Selera
Apa sih selera?
Mereka bilang “Ah, seleranya rendah.”
Apakah jika aku menyukai lagu-lagu Barat berarti aku
berselera tinggi?
Dan jika aku menyukai lagu dangdut berarti seleraku
rendahan?
Apakah dengan memiliki istri cantik berarti aku
berselera tinggi?
Lalu bagaimana
jika istriku kurang cantik menurut mereka?
Apa dengan begitu mereka seenaknya menganggap seleraku
murahan?
Apakah seleraku juga murahan jika aku hanya
mengendarai motor butut?
Dan jika makanan favoritku bukan spageti atau steak,
tapi hanya pisang goreng, apakah itu juga berarti seleraku kampungan?
Apakah dengan memakai jas dan dasi seseorang bisa
mendapat stempel “selera tinggi”?
Jangan sampai kaca mata “Selera” membuat kita
merendahkan orang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar